Pelatihan Industri Kecil Menengah dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan.

Eka_ 26 Juni 2018 12:28:09 WIB

Girimulyo ( SIDA ), Hari senin tgl 25 Juni – Jum’at tgl 29 Juni 2018 dilaksanakan kegiatan Pelatihan Industri Kecil Menengah dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Gunungkidul di Girimulyo. Acara dipusatkan di Taman Bacaan Masyarakat di Legundi, Girimulyo, Panggang, Gunungkidul.

Kegiatan tersebut telah resmi dibuka oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, dihadiri oleh Bapak Camat Kecamatan Panggang, Kepala Desa Girimulyo dan peserta sejumlah 20 orang ibu – ibu yang sebagian besar adalah pengusaha makanan olahan pathilo, emping melinjo, dan olahan lain yang berbahan dasarkan dari bahan lokal. Sesuai dengan tema pelatihan yang diberikan adalah pengolahan makanan lokal. Untuk kegiatan hari senin adalah teori dan motivasi – motivasi untuk ibu – ibu agar nantinya bisa memanfaatkan peluang usaha yang ada kedepannya.  Kepala Desa Girimulyo dalam sambutannya  menyampaikan “ saya harap ibu – ibu mengikuti pelatihan ini dengan baik, karena dalam waktu dekat kita akan menyambut adanya JJLS dan pembangunan pasar Legundi, kita bisa memanfaatkan hal ini untuk kedepannya menambah penghasilan keluarga. Jangan sampai kita hanya menjadi penonton saat orang luar sukses di tanah kita, tetapi jadilah pelaku usaha di tanah kita sendiri “.  Demikian juga dengan Camat Panggang, dalam memberikan motivasi kepada ibu – ibu kelompok Mekar Mulyo        “ hal yang harus diperhatikan dalam meraih sukses adalah :

  1. NIAT
  2. Memilih jenis usaha
  3. Telaten / Tekun dalam menjalankan usaha tersebut.
  4. Jangan mudah putus asa/ patah semangat
  5. MODAL

Dalam sambutanya Camat Panggang juga berpesan pada para ibu – ibu yang akan dilatih, “ dalam kehidupan berumah tangga, sah – sah saja seorang istri bekerja membantu suami dalam mencari nafkah. Karena ibarat sepeda motor, apabila ada 2 roda yang berjalan akan cepat sampai tujuan, apabila di ibaratkan sepeda, semakin banyak yang mengayuh akan terasa semakin ringan berjalan. Makadari itu, jangan berkecil hati sebagi seorang istri harus berperan dobel.  Saat nanti sudah menjalankan usaha pun harus memperhatikan penampilan produk agar terlihat berkualitas dan patut / layak dibeli. “ kegiatan yang akan dilakukan selama 5 hari tersebut, sehari adalah teori dan motivasi, 3 hari praktek  dan hari terakhir adalah study banding ke Salatiga.

 

 

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Peta Desa