GEBYAR PAUD Desa Girimulyo berlangsung Meriah
Eka_ 19 Juni 2019 11:32:46 WIB
Girimulyo ( SIDA ), Rabu, 19 Juni 2019 telah dilaksanakan kegiatan Gebyar Paud dan TK se Desa Girimulyo, Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunungkidul. Acara dihadiri Oleh Ketua IGTKI kecamatan Panggang, Bunda Paud Kecamatan dan Desa, Ketua Himpaudi Kecamatan Panggang, Perwakilan Kapolsek Panggang, Perwakilan PKK Kecamatan dan Desa Girimulyo, Perangkat Desa Girimulyo dan seluruh wali dari siswa yang akan tampil. Seluruh TK dan Paud/ KB di desa Girimulyo ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Kegiatan ini dapat terselenggara berkat kerjasama antara Pemerintah Desa Girimulyo bersama Bapak Ibu Guru dari 6 PAUD/KB dan 5 TK. Kegiatan ini merupakan agenda rutin Desa Girimulyo selama 2 tahun ini dan akan dilanjutkan tahun – tahun berikutya. Antusias anak – anak PAUD dan TK se Desa Girimulyo sangat luar biasa. Acara dibuka dengan upacara pembukaan pada pukul 08.00 Wib dan selesai pada pukul 12.00. Acara ini diharapkan dapat menjadi sarana bagi anak untuk melatih kemampuan dan mental menghadapi orang banyak. Selain itu, acara meriah ini merupakan jembatan bagi Pemerintah Desa Girimulyo untuk bisa membaur bersama para pendidik dan anak didik se Desa Girimulyo. “ Acaranya meriah dan akrab, kalau tidak ada acara seperti ini kapan lagi kita se Desa bisa saling membaur dan akrab, termasuk anak – anak agar bisa saling berkenalan dengan TK / PAUD lain “ ucap Evi ( 39 ) salah satu wali siswa.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |