Kebun Bibit Rakyat dari kelompok Tani Ngudi Lestari

Eka_ 25 Juli 2019 11:43:40 WIB

Girimulyo ( SIDA ),  Kelompok Tani  “ Ngudi Lestari “  yang beranggotakan 14 orang dari padukuhan Legundi Desa Girimulyo menerima bantuan Dana  sejumlah  Rp. 50.000.000,-  dari Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Direktorat Jendral Pengendalian Daerah Aliran Sungai dan Hutan Lindung Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai dan Hutan Lindung Serayu Opak Progo untuk membuat Kebun Bibit Rakyat.  Dana tersebut digunakan untuk operasional selama proses pembibitan dilakukan. Mulai dari persiapan lahan , pembelian polibag, tanah, pupuk dan sebagainya. Kegiatan ini dipusatkan di sawah balong Legundi. Untuk jenis tanaman adalah Sengon Laut.  Sampai saat ini proses persiapan sudah selesai yaitu penyiapan tanah yang bercampur pupuk kedalam polibek.  Kegiatan ini dilakukan untuk menjadikan kebun bibit rakyat sebagai salah satu bentuk kegiatan pertanian masyarakat dan menambah aset keluarga nantinya.  Diharapkan setelah adanya kegiatan ini,  akan meningkatan ekonomi keluarga.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Peta Desa