Kader Teladan Girimulyo
23 Mei 2020 11:12:45 WIB
Girimulyo SIDA_ Saudara Tupinem yang notabene adalah Kader Desa Girimulyo yang mengikuti perlombaan kader di tingkat Provinsi minggu lalu mendapatkan peringkat 3 untuk kategori IMP ( PPKBD / Sub PPKBD ) TELADAN. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) DIY. Selamat kepada Ibu Tupinem atas prestasinya. Terimakasih telah mengharumkan Gunungkidul khususnya Desa Girimulyo di Kecamatan Panggang. Kader PPKBD dan Sub PPKBD merupakan kader desa yang mempunyai tugas membantu tersebarnya informasi KB ke masyarakat dan membantu dalam menciptakan pembangunan keluarga sejahtera. Para kader PPKBD dan Sub PPKBD juga berperan dalam melakukan penyuluhan, pembinaan pelayanan KB serta membantu penyuluhan kepada akseptor KB. Sekali lagi kami ucapkan selamat untuk Ibu Tupinem atas prestasinya, semoga terus menginspirasi kader lainnya dalam pengembangan program Keluarga Berencana.
#BKKBNDIY
#BerencanaItuKeren
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Hasil Ujian Seleksi Calon Pamong Kalurahan Untuk Dukuh Tanggung
- Sugeng Ambal Warsa Gunungkidul
- Ulu-ulu dan Dukuh Ikuti Upacara Di Alun-Alun Wonosari
- Malam Tirakatan Hari Jadi Gunungkidul
- Pembekalan Calon Pamong Kalurahan Dukuh Tanggung
- Pembinaan Pamong Tahap II
- Calon Dukuh Tanggung Yang Berhak Mengikuti Ujian