Kirab Budaya dalam rangka Sedekah Labuh

Eka_ 17 Oktober 2019 14:47:52 WIB

Girimulyo ( SIDA ), Kamis, 17 Oktober 2019 telah dilaksanakan kirab budaya dalam rangka memperingati sedekah labuhan Desa Girimulyo tahun 2019. Dihadiri oleh Dinas Kebudayaan Kabupaten Gunungkidul, Forkompimca Kecamatan Panggang, perwakilan Ikatan Keluarga Girimulyo ( komunitas warga Desa Girimulyo yang merantau di luar daerah ), tokoh masyarakat, tokoh kebudayaan dan masyarakat desa Girimulyo. Kurang lebih 200 warga Desa Girimulyo berkumpul untuk menyaksikan kegiatan ini.   Kegiatan ini digelar sangat meriah. Pagi diisi oleh penampilan dari Forum Anak yang menampilkan tari beksan wanara, tari dewi bulan dan selanjutnya diisi oleh panembromo PKK Desa Girimulyo. Selain penampilan kesenian, pemerintah Desa juga menyajikan produk - produk lokal unggulan Desa Girimulyo yang di kemas dalam pemran pembangunan. Didalamnya ada lanting, pathilo, emping melinjo, gethuk ubi ungu, lepet jagung dan makanan berat seperti thiwul dan pelas juga gudeg daun pepaya. Dalam kegiatan ini, pukul 08.00 - 14.00 wib masyarakat berkumpul menyaksikan kesenian - kesenian, pukul 14.00 wib kirab berlangsung. Bregodo dari  tujuh dusun berkumpul di Lapangan Brojotoko, untuk kemudian bregodo perangkat Desa Girimulyo menjemputnya untuk upacara di kompleks balai Desa.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Peta Desa