Rain Harmony 2

Paryani 17 Desember 2025 09:41:27 WIB

Girimulyo SIDA_ Rabu, 17 Desember 2025, hari ini Lurah Girimulyo bersama Dukuh se-Girimulyo, Ulu-Ulu, Tata laksana dan Umum menghadiri kegiatan yang diselenggarakan di Balai Padukuhan Wintaos. PT Gama Inovasi Berdikari, Kao Life-In-Harmony Foundation dan PT Kao Indonesia mengadakan kembali Program RAIN (Rahmat Allah untuk Indonesia) Implementation Project of Gama Rain Filter 2.0. Dalam kegiatan ini turut hadir Panewu Panggang, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gunungkidul serta penerima banutuan toren air progam RAIN. Untuk tahun 2025 penerima manfaat program RAIN terdapat 18 KPM se-kalurahan girimulyo. Rangkaian kegiatan yang dilakukan meliputi peresmian penyerahan toren dan potong tumpeng sebagai simbol di mulainya kegiatan RAIN HARMONY 2.0 serta kampanye gerakan cuci tangan yang baik dan benar.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar